Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2021

Wanita Harus Berilmu

  Wanita Harus Berilmu Setinggi-tingginya pendidikan seorang wanita  pada akhirnya hanya akan mengurus rumah tangga, jadi pendidikan itu tidak perlu bagi wanita. “Buat apa sekolah tinggi-tinggi jika kodrat seorang wanita itu hanya di dalam rumah.” Pernah tidak kalian mendengar kalimat itu? Ada banyak hadist dengan riwayat yang shahih bagaimana pendidikan dalam pandangan islam, bagaimana islam sangat mementingkan pendidikan untuk semua kalangan dan semua usia.  يَرْفَعِ اللهُ الَّذِينَ ءَامَنُوا مِنكُمْ وَالَّذِينَ أُوتُوا الْعِلْمَ دَرَجَاتٍ وَاللهُ بِمَا تَعْمَلُونَ خَبِيرُُ “Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat.” (Q.S. al-Mujadalah : 11) مْن سَلَكَ طَرْيقًا َيلْتَمِسُ فِيْهِ عِلْمًا سَهَّلَ اللهُ لَهُ طَرِيْقًا ِإلىَ اْلجَنَّةِ (رواه مسلم) “Barang siapa yang menempuh suatu jalan untuk menuntut ilmu, Allah akan memudahkan baginya jalan ke surga.” (HR. Muslim) Perempuan memiliki kedudukan...

Karantina Bukan Penjara

  Karantina bukan Penjara Sepertinya ada yang aneh dengan diri ini Kucoba mencerna kembali apa yang sedang terjadi Dengan terus berharap semoga ini hanya halusinasi Di sela-sela canda dan tawa teman sekamar Aku mencoba menyendiri Berusaha menjauh Meyakinkan apa yang aku alami Dengan berbekal tubuh dan air mata Kucoba ungkapkan kepada mereka yang berhak dan peduli "Aku harus di karantina" Ini adalah gejala persis dengan apa yang mereka rasakan Mereka yang berpindah 1 hari yang lalu 1 hari yang lalu  Beberapa dari mahasiswi yang bergejala covid-19 harus di pindahkan ke gedung sebelah Gedung QC kami menyebutnya Dan pada hari ini aku merasakan hal yang sama Daripada menyebar lebih baik menghindar, batinku Karantina bukan Penjara Aku menyayangi orang-orang sekelilingku Bahagia boleh di sini Tapi bukan berarti aku harus menghapus senyum mereka dengan menyebarkan virus ini Tenang saja Ini hanya perpisahan untuk sementara Demi kebaikan bersama Kisah ini harus kita akhiri di malam ini...